Hawamangun Membakar Harddisk

Kalian tahu siapa berani membakar rambutku? Tak lain adalah teriknya Rawamangun siang ini. Bahkan dengan angin sepoi-sepoi ini penguapan atas cairan di atas kepalaku menjadi semakin cepat berlangsung.

Dalam pada itu, isi kepalaku sedang dalam keadaan kacau berantakan. Hal ini diakibatkan oleh hilangnya data dua tahun terakhir ini sebanyak 600 GB lebih. Bagaimana mungkin aku bisa seceroboh ini?

Halah, ngomong apaan sik?

Kejadian-kejadian semacam ini sudah sering kutakutkan sejak bertahun-tahun lalu. Komputer boleh rusak, tetapi kandungan di dalam harddisk tidak boleh ikut rusak apalagi lenyap. Menyesal adalah sebuah keterlambatan. Maka kata-kata mutiara “lebih baik terlambat daripada tidak sama sekali” tidak berlaku dalam hal ini. Memang tak ada guna menangisi kepergian data ke alam matrix.

Jadi, Saudara, bagaimana akhir pekan kalian?

Posted from WordPress for BlackBerry.

9 pemikiran pada “Hawamangun Membakar Harddisk

Silakan berkomentar sesuka hati